Kegiatan FIP II '' Scale Up" di 10 Kelompok Tani Hutan Binaan KPHP Kendilo
Program Forest Investment Program/FIP II memiliki tema peningkatan pengelolaan sumber daya alam lestari berbasis masyarakat dan pembagunan kelembagaan. Melihat pada tema utamanya tujuan dari FIP II adalah perbaikan pengelolaan sumber daya alam hutan melalui penguatan kelembagaan Kesetauan Pengelolaan Hutan/KPH dengan berbasis pada penguatan ditingkat masyarakat
Pada tahun 2019, pendampingan kelompok tani hutan/KTH melalui program dana hiba FIP II sudah berjalan dengan melakukan pendampingan penyusunan proposal pengembangan usaha di 10 KTH binaan KPH Kendilo, 10 KTH yang didampingi terpilih untuk medapatkan dana hibah FIP II untukmengembangkan usahanya dengan jumlah bantuan sesusia dengan kategori kelompok.
Tujuan kegiatan dilakukan untuk mengetahui perkembangan usaha KTH yang telah difasilitasi selama 2 sampai 3 tahun terakhhir ini, dan untuk mendorong KTH yang benar-benar berkomitmen untuk maju, maka diperlukan penilaian kinerja kelembagaan dan usaha yang sudah dilakukan oleh kelompok. Dari hasil penilaian tersebut diharapkan dapat pula diketahui hambatan dan kendala kelompok dalam mengembangkan usahnya sehingga diharapkan dapat pula diketahui fasilitas dan intervensi yang diperlukan bagi peningkatan setiap kelambagaan kelompok. Penilaian yang dilakukan di 10 Kelompok Tani Hutan mencakup empat fokus kriteria penilaian yaitu aspek kelembagaan, produktivitas kegiatan usaha, pemasaran dan manajemen keuangan.
kegiatan penilaian dilaksanakan oleh tim yang terdiri dari KPHP Kendilo, Supporting Unit dan Fasilitator Lokal. kegiatan penilaian dilaksanakan dari tanggal 7-18 September 2021 di 10 Desa tempat KTH Binaan KPHP Kendilo.